Pada awalnya lembaga ini didirikan pada tahun 1922 dengan nama "TEXTILE INRICHTING EN BATIK PROEFSTATION" dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada perajin batik dan tekstil, yang perkembangannya kemudian lebih dikenal dengan nama Balai Penyelidikan Batik. Pada perkembangannya karena tuntutan ruang lingkup yang lebih luas maka dikembangkan menjadi Balai Penelitian Batik dan Kerajinan.

Menghadapi tugas yang semakin luas, maka pada tahun 1980 Balai Penelitian Batik dan Kerajinan berubah menjadi Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Industri Kerajinan dan Batik.

Pada tahun 2002 dalam rangka menyesuaikan misi organisasi dengan kebutuhan nyata masyarakat industri dan perdagangan maka Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Industri Kerajinan dan Batik di reorganisasi lagi menjadi Balai Besar Kerajinan dan Batik.

Nama Kepala Balai Besar Kerajinan dan Batik dari waktu ke waktu :

 

1. Ir. Sri Soedewi Samsi (1957 - 1980)

 


2. Soeparman, S.Teks (1980-1990)

 

3. Ir. Winarno (1990-1992)

 

4. Drs. Marsam Kardi, Bk. Teks (1992-1996)

 

5. Ir. Triwi Husodo (1996-2000)

 

6. Soesilo Prawiro Hartono, S.Teks (2000-2003)

 

7. Dra. Edith Ratna (2003-2007)

 

8. Ir. Huzairin Patunrangi (2007-2008)

 

9. Ir. Sardjono (2008-2010)

 

10. Ir. Made Dharma Harthana, MBA. (2010-2011)

 

11. Drs. Freddy Silitonga, M.M. (2011-2012)

 

 12. Dra. Zulmalizar, MM (2012 - 2016)

 

 13. Ir. Isananto Winursito, M.Eng, Ph.D (2016 - 2018)

 

14. Ir. Titik Purwati Widowati, MP (2018 - Sekarang)

Share

  • Share on Facebook
  • Share on Twitter