
Usaha batik adalah industri yang lemot karena prosesnya lama!? Itu dulu kini tidak lagi, dengan penggunaan alat canting cap. Alat ini dapat mempermudah dan mempercepat pelekatan lilin pada kain, dan batik yang dihasilkan tetap batik asli sesuai SNI. Efisiensi proses produksi adalah salah satu kunci untuk memenangkan pasar.
Mengapa Memilih Canting Cap?
Penggunaan canting cap dalam proses batik dapat menghemat 2 tahapan yang memerlukan waktu lama dalam proses pembuatan batik yaitu (tahap pemindahan motif ke atas kain atau ngeblat dan pelekatan lilin ke kain atau nyanting tulis). Pekerjaan 2-3 minggu (proses batik tulis), bisa dilakukan hanya 2-3 jam (proses batik cap). Efisiensi waktu dan tenaga ini menghasilkan harga batik cap dapat dijual lebih terjangkau oleh masyarakat luas.
Prospek kerajinan canting cap batik
Penumbuhan industri batik ke seluruh negeri tetap masif dilakukan oleh Kementerian Perindustrian berkolaborasi dengan dinas terkait di seluruh Indonesia. IKM batik mulai marak tumbuh di berbagai kota dan daerah luar Jawa. Mereka masih memesan canting cap dari daerah Jogja, Solo, dan Pekalongan dan harus bersabar karena antrian yang panjang. Ini merupakan peluang menghasilkan cuan dengan membuka usaha kerajinan canting cap batik tentunya.
Proses pembuatan canting cap dari bahan tembaga
Canting cap meringkas pekerjaan ngeblat dan nyanting tulis
Canting cap motif Cendrawasih Papua (peluang usaha kerajinan canting cap)
Tips Memulai Usaha Kerajinan Canting Cap Batik.
Jika Anda tertarik memulai usaha ini, berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda ikuti:
No | Tips |
1. | Pilih plat tembaga dan siapkan bahan-bahan lainnya untuk pembuatan canting cap, penyiapan yang baik akan memperlancar dan memudahkan pengerjaan. |
2. | Gunakan Peralatan yang Tepat dan kuasai Teknis Produksi Canting Cap Tembaga: Alat kerja kerajinan canting cap tembaga, dapat menggunakan alat kerja teknis pelat logam secara umum, namun perlu penyesuaian dengan pengerjaan yang menuntut kerumitan dan kerapian dalam membentuk motif. Dengan peralatan dan teknik yang tepat, proses pengerjaannya canting cap akan lebih mudah. |
3. | Beri Sentuhan Kreativitas: Eksplorasi desain sesuai karakter bahan dan tren minat konsumen untuk meningkatkan nilai jual produk. Beri advice desain atau teknis bagi konsumen yang memerlukan masukan.Kerjakan pesanan sesuai desain dan selesai tepat waktu. |
4. | Jaga kualitas dan kepercayaan konsumen. |
5. | Manfaatkan Media Sosial: Promosikan hasil kerajinan Anda melalui platform seperti Instagram atau marketplace online untuk menjangkau lebih banyak pelanggan. |
Peluang Bisnis dari Kerajinan Canting Cap Batik:
Kerajinan Canting Cap memiliki peluang bisnis yang menjanjikan. Produk unik diminati oleh IKM batik, Dinas Pemerintah/BUMN/Swasta terkait untuk memberikan bantuan alat produksi ke IKM batik, Industri kreatif untuk wall decor atau aksesoris interior (canting cap untuk hiasan dinding), ataupun membuat canting cap untuk dipakai pada perusahaan batiknya sendiri.
Ikuti Pelatihan Canting Cap Batik di BBSPJIKB Kemenperin.
Tertarik untuk belajar lebih lanjut dan mengasah keterampilan Anda dalam membuat kerajinan canting cap ? Bergabunglah dengan Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Kerajinan dan Batik (BBSPJIKB) Kementerian Perindustrian. Melalui program pelatihan yang telah sediakan, ataupun bisa memilih pelatihan secara khusus. Bahkan juga disediakan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) dan Anda mendapatkan sertifikat keahlian dari BNSP.
Dalam pelatihan ini Anda akan mendapatkan:
No | Benefit |
1. | Pengetahuan tentang teknik pembuatan canting cap dari bahan tembaga. |
2. | Pelatihan langsung dari para ahli di bidang kerajinan canting cap batik dari bahan tembaga. |
3. | Dukungan untuk memulai bisnis kerajinan canting cap batik. |
4. | Sertifikat dari lembaga yang kompeten. |
Segera daftarkan diri Anda dan jadilah bagian dari pejuang kreatif dalam memajukan industri batik nasional, upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat! Dan tentu saja kesejahteraan Anda sebagai pengusaha kerajinan canting cap batik.
Untuk informasi lebih lanjut:
Unit Pelayanan Publik Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Kerajinan dan Batik (BBSPJIKB) Kementerian Perindustrian
Jl. Kusumanegara No. 7 Kota Yogyakarta 55166
D.I. Yogyakarta
0274-546111 (ext. 109)
https://wa.me/6282223799288 (Aldila) atau
https://wa.me/6285232605316 (Ridwan)
Mari wujudkan kreativitas Anda menjadi karya nyata yang bermanfaat bagi lingkungan dan masyarakat!
(Penulis: Edi Eskak)
Tag: canting cap batik, cara membuat canting cap, usaha kerajinan batik, peluang usaha batik, cara mempercepat produksi batik, teknik batik cap vs batik tulis, peralatan produksi batik, pelatihan batik BBSPJIKB, batik asli SNI, kerajinan tembaga